Kamis, 19 Desember 2013

Wayang Golek Pemikat Mata Para Bule



Laporan: Yudi Irawan
Kamis, 19 Desember 2013 | 13:16 WIB


MI/Ramdani/ip
Metrotvnews.com, Bogor: Wayang Golek adalah kerajinan khas masyarakat Sunda. Pesonanya ternyata memikat mata dunia. Bahkan, daya tariknya menembus pasar dunia, terutama di Eropa.

Wayang Golek hasil tangan Enday Media, warga Bogor, Jawa Barat, memikat turis domestik maupun mancanegara. Tak hanya rupiah, hasil karyanya itu juga dinilai dengan Euro dan Dolar.

Rumah Enday di Jalan Sirnagalih, Bogor Barat, tak pernah sepi. Silih berganti para turis mendatanginya. Mereka tertarik memiliki kerajinan seni dan budaya kkas Sunda itu.

Enday mengaku memulai kariernya sebagai perajin Wayang Golek pada 2000, saat ia lulus SMA. Hatinya tergerak karena kesetiaan orangtua yang menjaga kerajinan  tersebut.

Semula Enday menjual Golek hasil buatan ayahnya di Kebon Raya Bogor. Ia juga memasarkannya sendiri kepada para turis. Ia pun sambil belajar Inggris sehingga memudahkannya menjual Golek kepada para bule.

Hingga kini, Enday membuat dan menjual 300 tokoh Golek berbagai ukuran. Untuk ukuran 65 Cm, Enday mematok harga sekitar Rp600 ribu.

Tak hanya itu, Enday juga mengajarkan cara memainkan Golek kepada para pembeli. Enday pun mengajarkan anak-anak sekolah untuk memainkan karya tradisional itu.

Wayang Golek merupakan maha karya Tanah Pasundan. Ceritanya mengankat tema kehidupan manusia. Dengan demikian, Enday dapat mengajak anak-anak mencintai dan melestarikan budaya lokal Indonesia.

Editor: Laela Badriyah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar